BYD Seal

BYD Seal

BYD Seal

BYD Seal menjadi paket unit mobil yang super modern. Selain desainnya yang sangat futuristik, tingkat keamanan dan keselamatan berkendaranya juga sangatlah tinggi. Sebab, keluarga Build Your Dreams (BYD) tersebut dikembangkan dengan filosofi teknologi CBT atau Cell-To-Body. Hasilnya, mobil memiliki penambahan volume baterai listrik sangat signifikan. Fitur modernnya melimpah. Harga unitnya juga sangat terjangkau dan semakin efisien dengan skema perlindungan risiko asuransi mobil dari brand terpercaya insureka!. Produknya terdiri dari:

1. Polis Comprehensive Premium.

2. Polis Total Loss Only (TLO).

3. Perlindungan Hybrid.

4. Katastropik Polis.

5. Polis Comprehensive Basic.

Sejak kali pertama diluncurkan awal tahun ini, Seal sudah menarik perhatian publik tanah air. Desain mobil ini memang sangat futuristik. Filosofinya dibangun dari keindahan laut. Komposisi bagian depannya kental dengan huruf X sehingga semakin stylish bahkan juga sporty. Unitnya menjadi premium dengan fitur Silver-Plated Panoramic Roof. Ada juga elemen Crystal Gear Shift. Mobil ini semakin mewah dengan implementasi lampu belakang LED format boundless.

Mendukung eksterior, cita rasa futuristik juga dihadirkan dalam bagian interiornya. Mobil BYD ini sudah mengadopsi konsep BYD Intelligent Cockpit. Sistem ini sudah terhubung dengan sistem smart Android. Semua sistemnya dikendalikan secara smart. Ada berbagai keunggulan yang ditawarkan oleh sistem Intelligent Cockpit tersebut, yaitu:

  1. Aktivitas berkendara menjadi semakin nyaman dengan efek audio terbaik hingga sistem navigasi yang akurat. Bukan sekedar nyaman, perjalanan pun menjadi lebih efisien.
  2. Konsep entertainment yang semakin smart dengan posisi PAD bisa diputar. Terpisahnya posisi layar juga memungkinkan penggunanya bisa mengisinya dengan aplikasi berbeda sesuai kategorinya.
  3. Memberikan kontrol yang semakin smart dengan perintah suara. Kinerja fitur interaksi hingga starter menjadi lebih simpel. Keuntungan sistem ini adalah cloud dengan skema kendali dari jarak jauh.

BYD Seal

Menyempurnakan modernisasi Seal online, moda ini menawarkan sensasi sport car yang luar biasa. Mobil memiliki akselerasi cepat dengan durasi waktu hanya 3,8 Detik untuk menembus speed 100 Km/Jam dari posisi diam. Mobil ini juga semakin efisien dengan kemampuan jarak tempuh hingga 650 Km dalam satu kali pengisian daya listrik. Secara umum, ada 3 varian unit yang ditawarkan kepada pasar yaitu:

1. BYD Seal Dynamic

Varian Dynamic ditopang dengan sistem penggerak Rear Wheel Drive. Daya yang dimiliki BYD Seal sekitar 150 kW atau setara dengan 201 DK. Untuk torsi maksimalnya adalah 310 NM. Mobil ini pun memiliki baterai dengan kapasitas kecil sekitar 61,44 kWh.

2. BYD Seal Premium.

Varian Premium Seal tersebut memiliki baterai dengan tingkap kapasitas daya 82,56 kWh. Energinya dialirkan pada motor listrik yang ditempatkan di bagian belakang. Racikan ini mampu menghasilkan daya hingga 230 kW atau setara 308 DK. Untuk torsi maksimalnya adalah 360 NM.

3. BYD Seal Performance.

Menjadi varian tertinggi Seal online, Performance dilengkapi dengan sistem penggerak All Wheel Drive (AWD). Implementasi 2 motor tersebut mampu meningkatkan performanya secara signifikan. Daya yang dihasilkannya adalah 390 kW atau sekitar 523 DK. Torsi maksimal yang bisa dijangkaunya adalah 670 NM. Performanya semakin mumpuni dengan suplai energi dari baterai berkapasitas 82,56 kWh.

BYD Seal

Fitur BYD Seal

BYD Seal memang memiliki beragam fitur modern. Mendukung konsep BYD Intelligent Cockpit, mobil juga memiliki fitur Windshield Head-Up Display atau W-HUD. W-HUD tersebut menjadi bentuk teknologi informasi yang difokuskan untuk bagian depan mobil. Ada beragam manfaat yang diberikan, terutama menghadirkan informasi vital saat berkendara. Wajar jika mobil ini memiliki peringkat bintang 5 untuk Euro NCAP.

Menegaskan cita rasa modernya, mobil BYD ini juga dilengkapi dengan fitur Vehicle-to-Load atau V2L. Teknologi ini memungkinkan unit mobilnya bisa berperan sebagai pembangkit sumber daya energi eksternal. Daya listrik yang bisa dialirkannya bahkan hingga mencapai 3.600 Watt. Semakin menarik, daya besar tersebut bisa digunakan untuk menghidupkan beragam peralatan elektronik. Lebih dari ini, fitur ini juga memungkinkan mobil mengisi ulang daya listrik unit elektrifikasi lainnya.

Menjadi unit yang semakin efektif, varian Seal tersebut pun dilengkapi dengan beragam fitur keamanan dan keselamatan berkendara lainnya. Untuk keamanan dijamin dengan aktivasi fitur Central Locking, Engine Immobilizer, Power Door Locks, Anti Theft Device, hingga Alarm Mobil. Adapun level keselamatannya dinaikkan dengan implementasi fitur berikut, yaitu:

  1. Anti Lock Braking System dan Brake Assist.
  2. Electronic Brake Distribution dan Engine Check Warning.
  3. Speed Sensing Door Locks dan Pengingat Pintu Terbuka.
  4. Crash Sensor, Pelindung Benturan Depan, dan Pelindung Benturan Samping.
  5. Kamera Belakang, Sensor Parkir, dan Rear Parking Sensors.

Keunggulan BYD Seal

Dihadirkan dalam format terbaik, keluarga Build Your Dreams tersebut pun ditopang dengan keunggulan sistem CTB. Teknologi Seal online ini sudah dikembangkan untuk durasi waktu panjang. Secara umum, sistem teknologi yang dikembangkannya didasarkan atas integrasi sasis dan baterai mobil listrik. Implementasi teknologi sasis ini mampu menaikkan tingkat volume baterai hingga 66%. Sistem ini juga mampu mendorong keamanan strukturnya hingga 50% terutama saat terjadi benturan depan.

BYD Seal

Selain memberikan perlindungan maksimal atas baterai, implementasi teknologi CTB juga mampu memberikan ruang tambahan BYD Seal hingga 25%. Berkat implementasi teknologi tersebut, unitnya mampu meredam getaran secara signifikan pada bagian body-nya. Hasilnya, mobil memiliki kecepatan ekstra. Dari hasil test, kecepatan maksimal yang dihasilkannya adalah 133 Km/Jam melalui metode Lane Change Test. Untuk Elkt Test Limit membutuhkan speed sekitar 83,5 Km/Jam.

Harga BYD Seal di Indonesia

Memiliki profil yang sangat kompetitif, BYD Seal tersebut pun ditawarkan dengan harga yang kompetitif. Penawaran harganya adalah Rp629 Juta per Unit. Nilai tersebut memang lebih tinggi dari varian produk Build Your Dreams yang dijual di Indonesia. Sebab, Build Your Dreams Atto 3 diberi banderol Rp515 Juta per Unit lalu Rp425 Juta per Unit menjadi label bagi Build Your Dreams Dolphin.

Bandingkan BYD Seal dengan Mobil Serupa

Kehadiran Build Your Dreams dengan beragam keunggulannya tentu mengusik pada pesaingnya. Salah satu rival BYD yang hegemoninya terusik adalah Hyundai Ioniq 6. Adapun perbandingan antara keduanya bisa dilihat sebagai berikut, yaitu:

1. Penawaran Harga Unitnya.

Harga Build Your Dreams sekitar Rp629 Juta, lalu Hyundai Ioniq 6 memiliki banderol Rp1,22 Miliar. Untuk harga, Seal tersebut tentu lebih efisien.

BYD Seal
  1. Kemampuan Daya Jelajah Unitnya.

Build Your Dreams memiliki jangkauan pergerakan antara 510 Km hingga 650 Km untuk sekali pengisian daya listrik secara full. Bandingkan dengan Hyundai Ioniq 6 yang memiliki jangkauan sekitar 519 Km saja.

3. Performa Unit Mobilnya.

Seal online memiliki baterai dengan kapasitas 61,44 kWh hingga 82,56 kWh. Adapun Hyundai Ioniq 6 memiliki baterai dengan kapasitas 77,4 kW. Daya yang dihasilkannya berkisar 239 kW dengan torsi maksimalnya 605 NM.

Harga BYD Seal di Kota-Kota Populer

Harga keluarga BYD Seal pun ditawarkan semakin beragam. Adapun kisaran harga Rp629 Juta per Unit berlaku untuk wilayah Jakarta, tepatnya Jakarta Selatan. Adapun untuk harga di wilayah Surabaya, Jawa Timur, berada pada rentang Rp629 Juta hingga Rp719 Juta per Unitnya. Harga tersebut juga berlaku untuk wilayah Semarang, Jawa Tengah. Semakin menarik, harga tersebut juga berlaku untuk wilayah Medan, Banjarmasin, Makassar, Denpasar, Mataram, bahkan Kota Jayapura.

BYD Seal

FAQ

Berapa kisaran sebenarnya harga dari BYD Seal?

Secara umum kisaran harga riil dari Build Your Dreams varian Seal adalah Rp629 Juta hingga Rp719 Juta per Unit. Harga tersebut berlaku di seluruh wilayah Indonesia.

Berapa usia baterai BYD Seal?

Baterai Build Your Dreams atau BYD secara umum bisa bertahan hingga jarak tempuh 1,2 Juta Kilometer.

Apa arti percepatan dari BYD Seal?

Mobil Seal ini memiliki cita rasa sport yang sangat kuat. Untuk kecepatan 0 Km/Jam hingga 100 Km/Jam bisa dilakukan dengan catatan waktu 3,8 Detik saja.

Apa yang membuat BYD sangat spesial?

Keluarga Build Your Dreams memang spesial dari berbagai aspek. Nilai Seal online semakin plus dengan kebijakan garansi yang diberikannya. Pabrikan China tersebut memberikan garansi baterai minimal selama 6 tahun atau menempuh jarak 150 Ribu Km.

Kesimpulan

Build Your Dreams menjadi opsi pembelian yang efektif. Mobil BYD Seal ini memiliki beragam aspek plus. Teknologi dan performanya sangatlah mumpuni. Harganya BYD juga sangat terjangkau karena berada jauh di bawah angka Rp1 Miliar per Unit. Selain daya tahan baterai, Build Your Dreams juga memberikan beragam garansi dan jaminan untuk baterainya. Agar unit Seal semakin efisien, maka Build Your Dreams wajib diproteksi melalui asuransi mobil produk dari brand terpercaya insureka!. Komposisi produknya adalah:

1. Polis Comprehensive Premium.

2. Polis Total Loss Only (TLO).

3. Perlindungan Hybrid.

4. Katastropik Polis.

5. Polis Comprehensive Basic.