Mitsubishi Triton - Fitur, Performa, dan Lainnya!
MITSUBISHI Triton menjadi moda berotot yang paling mengesankan. Unitnya handal untuk semua jenis medan, termasuk lintasan offroad. Memiliki karakter Double Cabin, mobil ini pun sangat aman dikendarai. Triton bahkan menasbihkan statusnya sebagai Double Cabin pertama peraih rating bintang 5 ANCAP 2024. Dibangun dengan filosofi ‘Power for Adventure’, mobil ini dihadirkan dengan banyak inovasi. Dan, unit berharga tersebut pun layak mendapatkan proteksi tambahan dari produk brand terpercaya insureka!.
Triton mobil memberikan status berkendara terbaik yang multi fungsi. Keunggulan utama unitnya adalah status level keamanan tertinggi bagi para penggunanya. Diluncurkan kali pertama 1978 dengan mengadopsi karakter Mitsubishi-Forte, mobil ini menyandang status Double Cabin atau D-Cab dengan rating keselamatan tertinggi menurut protokol 2023-2025. Rating bintang 5 ANCAP 2024 diberikan setelah menganalisa dan mengevaluasi status keamanan berkendara di wilayah Australia dan Selandia Baru.
Pujian tersebut pun menegaskan status teraman sebelumnya. Sebab, keluarga Mitsubishi mobil tersebut sebelumnya sudah mendapatkan rating keselamatan bintang 5 versi ASEAN ANCAP 2023. Diberikan pada penghujung tahun 2023, sertifikat tersebut menegaskan level terbaik penilaian atas keselamatan berkendara secara komprehensif untuk unit baru di kawasan ASEAN atau Asia Tenggara. Berkat jaminan status tersebut, respon positif pun diberikan pasar melalui status sebagai berikut:
- Varian mobil ini sudah diproduksi selama 5 generasi dengan jumlah populasi 5,7 Juta.
- Distribusi unitnya merata tersebar pada 150 negara di dunia.
- Mobil ini pun menjadi unit paling strategis bagi bisnis pabrikan asal Jepang tersebut.
Mitsubishi Triton
Mitsubishi Triton atau M-Triton memang jaminan keselamatan dan kenyamanan berkendara secara komprehensif. Hingga akhirnya memiliki label rating bintang 5 ANCAP 2024 dan ASEAN ANCAP 2023, mobil ini memang mengadopsi filosofi ‘Power for Adventure’ yang sangat aman. Ada banyak aspek pembaruan yang disajikan menurut periode waktu produksinya. Pembaruan tersebut meliputi banyak elemen, diantaranya:
- Inovasi desain eksterior hingga interiornya.
- Inovasi pada sasisnya.
- Pembaruan atas racikan blok engine.
- Inovasi melalui ladder frame.
Kombinasi berbagai aspek pembaharuan tersebut lalu ditopang dengan formula body RISE. Secara umum, karakteristik bodi keluarga Mitsubishi tersebut memiliki level kekakuan yang sangat tinggi. Detail elemennya pun mampu menyerap energi yang dimunculkan oleh benturan objek. Konsep body milik M-Triton tersebut juga mampu meminimalkan deformasi bagian dalam kabin manakala benturan dengan obyek dari luar tidak terelakan. Memiliki profil mengesankan, harga mobil ini tetap terjangkau. Rincian harganya adalah:
- M-Triton Varian SC GLX 4x2 MT, Label Harganya Rp298,15 Juta.
- M-Triton Varian SC HDX 4x4 MT, Label Harganya Rp366,35 Juta.
- M-Triton Varian DC HDX 4x4 MT, Label Harganya Rp416,55 Juta.
- M-Triton Varian DC GLS 4x4 MT, Label Harganya Rp437,6 Juta.
- M-Triton Varian DC Exceed 4x4 MT, Label Harganya Rp475,95 Juta.
- M-Triton Varian DC Ultimate 4x4 AT, Label Harganya Rp523 Juta.
Fitur Desain Triton dan Eksterior
Keluarga Mitsubishi mobil ini memiliki desain mumpuni dengan tampilan yang sangat modern. Generasi ke-6 tersebut mengadopsi filosofi unit XRT Concept. Selain familiar Double Cabin, mobil ini tetap memiliki konsep Single Cabin dan Club Cabin. Menegaskan cita rasa fresh, mobil menonjolkan aspek Dynamic Shield. Sisi depan memiliki gril dengan size besar plus 3 lubang horisontal bertumpuk. Untuk varian tertinggi warna gril sesuai body. Pada keduanya sisinya terdapat LED plus DRL.
Menonjolkan kesan dinamis dan berotot, body samping Triton memiliki aksen kotak. Posisinya pun horisontal. Desain maskulin kotak pun dimunculkan ulang pada handle pintu hingga spionnya. Lalu, Wheel Arch memiliki bukaan yang besar dan lebar. Bagaimana dengan buritannya? Sisi belakang dilengkapi lampu dalam bentuk ‘T’ plus Spoiler yang mengelilingi baknya. Adapun size dimensinya adalah:
- Panjang 5.320 MM x Lebar 1.865 MM x Tinggi 1.795 MM.
- Jarak Sumbu Roda 3.130 MM dengan Radius Putar sekitar 5,9 M.
- Kapasitas BBM 75 Liter.
- Berat unit bersih 1.680 Kg, lalu berat kotor 2.760 Kg.
Kenyamanan dan Kemudahan Interior
Mendukung status keamanan, pengguna Mitsubishi Triton pun dijamin nyaman berkendara dengan beragam elemen dan fitur yang menyertainya. Tetap mempertahankan status maskulin, interior ditopang dengan dashboard yang berkonsep horisontal. Ada beberapa fitur yang disematkannya, seperti Layar Head Unit, Wireless Charging, Kompartemen Penyimpanan di Konsol Tengah, Material Soft Padded, hingga Aircraft-Style Controls.
Lebih lanjut, keluarga Mitsubishi tersebut juga masih didukung dengan sistem kemudi Tilt & Telescopic Steering. Ada juga fitur unggulan berupa Auto Dimming Rearview Mirror. Fitur ini berupa cermin yang mampu mengurangi cahaya menyilaukan yang dipancarkan unit mobil yang berada di bagian belakang. Ada juga Mitsubishi-Connect sebagai pengaturan fitur koneksi smartphone untuk:
- Pengaturan sistem pendingin AC.
- Pengaturan sistem lampu utama.
- Pengaturan suara klakson.
Performa Triton Mobil dan Spesifikasi Mesin
Untuk mendukung berbagai aktivitas penggunanya termasuk melewati lintasan berat offroad, Triton mobil dilengkapi dengan racikan blok engine mumpuni. Sedikitnya ada 4 tipe blok mesin yang ditawarkan sesuai variannya. Adapun tipe blok engine unit tersebut adalah DOHC, 16-Valve, In-Line, 4-Cylinder. Adapun gambaran tipe mesin menurut varian unit dan performanya adalah:
1. Tipe Mesin 4N15 DI C/R/IC T/C.
Tipe mesin keluarga Mitsubishi ini digunakan pada varian Single Cabin GLX 4x2 MT. Kapasitas daya yang dihasilkannya adalah 2.442 CC. Tenaga yang dihasilkannya adalah 136 PS (100 kW) apad 3.500 RPM. Adapun torsi maksimalnya adalah 324 NM (33,1 KGM).
2. Tipe Mesin 4D56 DI C/R T/C.
Tipe mesin ini digunakan oleh unit varian SC HDX 4x4 MT dan DC HDX 4x4 MT. Kapasitas energi yang dialirkannya adalah 2.477 CC. Racikan engine ini memiliki power 110 PS (81 kW) pada 4.000 RPM. Torsi maksimalnya adalah 200 NM (20.4 KGM).
3. Tipe Mesin 4N15 DI C/R I/C T/C.
Mesin Mitsubishi Triton ini dipakai oleh unit varian DC GLS 4x4 MT. Daya yang ditawarkannya adalah 2.442 CC. Power yang dihasilkannya adalah 136 PS (100 kW). Lalu, torsi maksimalnya adalah 324 NM (33,1 KGM).
4. Tipe Mesin 4N15 DI MIVEC C/R I/C T/C.
Racikan mesin keluarga Mitsubishi mobil ini digunakan oleh varian unit DC Exceed 4x4 MT dan DC Ultimate 4x4 AT. Daya energi yang dimilikinya adalah 2.442 CC. Tenaga yang disemburkannya adalah 181 PS (133 kW) dengan torsi maksimal sekitar 430 NM (43,9 KGM).
Sebagai informasi tambahan, teknologi mesin MIVEC merupakan Mitsubishi Innovative Valve Timing Electronic Control System. Implementasi teknologi MIVEC pada Triton tersebut memberi impact positif dengan menekan konsumsi BBM. Mobil pun semakin efisiensi dalam penggunaan BBM. Mampu mengurangi emisi karbon gas buang secara signifikan. Kinerjanya semakin optimal dengan kombinasi teknologi Super Select 4WD-II. Karakteristik teknologi ini adalah:
- Pengubahan status mode penggerak 2WD (2H) menjadi 4WD (4H/4HLc) secara mudah dan simpel.
- Pengubahan status penggeraknya tersebut dilakukan saat speed mobil kurang dari 100 Km/Jam.
Fitur Keamanan Triton
Mitsubishi Triton semakin futuristik dengan sistem keselamatan dan keamanan berkendara aktif. Adalah teknologi ADAS yang disematkan melalui 6 fitur baru. ADAS merupakan teknologi mobil yang menggabungkan sensor dengan kamera. Adapun komposisi detail fitur baru tersebut adalah:
1. Forward Collision Mitigation System (FCM).
Fitur ini menjadi bentuk preventif atas potensi benturan objek dari arah depan. Meminimalkan efek benturan jika tidak bisa terhindarkan. Sebab, fitur ini memiliki kemampuan mendeteksi pergerakan objek dari luar termasuk para pejalan kaki.
2. Automatic High-Beam (AHB).
AHB mampu memberikan viabilitas bagi keluarga Mitsubishi mobil yang halus. Fitur ini akan meredupkan sinar manakala mendeteksi ada mobil di depannya. Memberikan kenyamanan berkendara di malam hari, AHB pun mampu menekan potensi risiko berkendara.
3. Rear Cross Traffic Alert (RCTA).
RCTA memberi pencegahan atas potensi benturan pada bagian belakang terutama saat gigi mobil mundur dalam status aktif. Nantinya sensor akan mengirimkan sinyal peringatan melalui Combination Meter Display.
4. Blind Spot Warning (BSW).
BSW menjadi solusi atas potensi blind spot pada mobil di belakang. Sebab, pada bumper sudah terpasang sensor yang mampu mendeteksi pergerakan unit. Saat ada pergerakan objek di samping mobil, maka peringatan akan diberikan kepada pengemudi.
5. 7 SRS Airbags.
Ada banyak fitur airbag yang terpasang pada sekitar kemudi Triton untuk melindungi pengemudi saat terjadi benturan. Adapun komposisinya terdiri dari Front Airbag, Knee Airbag, dan Curtain Airbag.
6. Ultrasonic Misacceleration Mitigation System (UMMS).
Sistem suara sebagai alarm agar unit keluarga Mitsubishi tersebut terhindar dari benturan dengan obyek saat parkir. Sensor tersebut terpasang pada bagian depan dan belakang. Selain mengantisipasi potensi obyek penghalang, sensor ni juga bisa mencegah mobil melaju sendiri tanpa disengaja.
Menggunakan banyak piranti canggih, Triton mobil memang didesain maksimal untuk bisa terbebas dari potensi belitan faktor risiko. Hanya saja, faktor risiko kerap muncul secara tiba-tiba. Impact-nya beragam, terutama kerugian pembiayaan. Untuk mengendalikan tarikan negatif pembiayaan akibat risiko, maka unit mobil idealnya diproteksi asuransi mobil. Adapun rekomendasi sistem perlindungan bisa diberikan melalui produk brand terpercaya insureka!, seperti:
1. Polis Comprehensive Premium.
Comprehensive Premium sangat ideal digunakan pada Triton mobil baru. Polis ini memberikan opsi dasar perlindungan yang sangat kuat, meski perluasan bisa dijalankan melalui pembelian fitur opsionalnya.
2. Total Loss Only (TLO).
TLO menjadi garansi atas potensi risiko dengan impact kerugiaan pembiayaan total. Karakter polis ini ideal diterapkan pada mobil keluarga Mitsubishi dengan usia lebih dari 5 tahun. Harga preminya juga sangatlah murah.
3. Katastropik Polis.
Katastropik Polis menjadi solusi atas kerugiaan pembiayaan pada Mitsubishi Triton yang disebabkan oleh bencana banjir. Zona proteksinya mulai dari interior hingga bagian blok mesinnya.
4. Polis Comprehensive Basic.
Comprehensive Basic memiliki karakteristik identik dengan Comprehensive Premium. Namun, kerangka dasar fitur perlindungan bagi Triton yang diaktivasi lebih sederhana. Harganya pun lebih murah dari Comprehensive Premium.
5. Polis Perlindungan Hybrid.
Polis bagi Mitsubishi mobil ini merupakan penggabungan formula perlindungan TLO dengan All Risk (Comprehensive Premium/Comprehensive Basic). Karakternya ideal sebagai media perlindungan bagi usaha rental mobil.
Lebih lanjut, insureka! juga menawarkan harga premi yang sangat terjangkau bagi Mitsubishi Triton. Asuransi mobil online terbaik tersebut menerapkan batas bawah Persentase Premi yang dikeluarkan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK). insureka! juga memberlakukan diskon 25% juga cashback 20% menurut Syarat dan Ketentuan Berlaku. Pelanggan pun bisa menikmati efisiensi pembiayaan perlindungan risiko hingga 45% dalam durasi setahun.
Ulasan dan Testimoni Pelanggan
Mengacu beberapa kanal website otomotif, para pelanggan pun menyatakan tingkat kepuasaan atas performa menyeluruh yang disajikan oleh Triton. Mayoritas memberikan penilaian istimewa dan sangat bagus. Hasilnya, mobil ini mendapatkan rating 4,67 dari skala 5. Adapun tingkat kepuasaan tersebut menyangkut aspek fitur Triton mobil, specs, performa, mesin, ban, kemudi, hingga standard keselamatan.
Kesimpulan
Otot besar Mitsubishi Triton menjadi profil yang sangat mengesankan secara menyeluruh. Bukan sekedar handal berjibaku dalam berbagai medan, Triton ini juga menawarkan performa dan standar keselamatan berkendara yang tinggi. Pengakuan tersebut pun sudah diberikan oleh ANCAP 2024 dan ASEAN ANCAP 2024 dengan rating bintang 5. Harga yang ditawarkan unit Triton mobil tetap terjangkau. Efisiensinya semakin optimal dengan kolaborasi sistem perlindungan brand terpercaya insureka!.
FAQ
Jenis cakupan garansi apa yang ditawarkan Mitsubishi Triton?
Secara umum pabrikan Mitsubishi mobil memberikan garansi hingga 36 bulan atau dengan status odometer 100 Ribu KM. Untuk baterai, garansi diberikan 24 bulan atau jarak tempuh 50 Ribu KM. Adapun elemen yang masuk dalam garansi diantaranya ban, suku cadang, hingga ongkos kerja mekanik.
Berapa efisiensi bahan bakar rata-rata Mitsubishi Triton?
Konsumsi BBM untuk Triton ini berkisar 10,4 KM/Liter untuk rute dalam kota. Adapun track luar kota atau tol membutuhkan konsumsi BBM 12,1 KM/Liter.
Bagaimana jadwal perawatan yang direkomendasikan untuk Triton?
Perawatan berkala bisa dilakukan sejak mobil Mitsubishi diaktivasi 1 bulan atau 1.000 KM. Perawatan berikutnya dilakukan setiap periode 6 bulan atau jarak tempuh mobil 10.000 KM. Adapun fokus perawatannya adalah Oli Mesin, Sistem Pengereman, Filter AC, Filter Udara, Filter Bahan Bakar, Battery atau Aki, hingga Ban.