Bolehkah Saya Mengajukan Klaim Asuransi Mobil Jika Dokumen Saya Hilang

klaim asuransi mobil

klaim asuransi mobil

Pendahuluan

KLAIM asuransi mobil menjadi hak yang diterima oleh nasabah, terutama saat risiko tersebut muncul. Proses klaim bisa dilakukan untuk semua jenis risiko yang muncul. Mulai dari beragam level kerusakan mobil akibat kecelakaan hingga kehilangan unitnya. Hanya saja, proses pengajuan cara klaim asuransi mobil dibatasi oleh regulasi terutama tata waktu masa kadaluwarsanya. Adapun proses klaim masih bisa dilakukan jika dokumen tidak lengkap akibat hilang.

Pentingnya Dokumen untuk Klaim Asuransi Mobil

Dokumen menjadi elemen yang harus disiapkan oleh nasabah saat hendak mengajukan klaim. Bukan hanya lengkap, dokumen tersebut juga harus valid. Meski demikian, proses klaim masih bisa dilakukan saat dokumen yang dimiliki tidak lengkap atau hilang. Tujuannya, agar klaim teregister sebelum tenggat masa kadaluwarsa 5 hari kalender pasca insiden risiko. Terlepas dari biaya klaim asuransi mobil, untuk persyaratan dokumen utama yang wajib disiapkan saat klaim adalah:

  1. Dokumen SIM, STNK, dan KTP.
  2. Menyusun Kronologi Kejadian dan Foto Kerusakan Unit Mobilnya.
klaim asuransi mobil

Langkah-Langkah Klaim Asuransi Mobil yang Harus Dilakukan Saat Dokumen Hilang

Saat ada dokumen yang hilang, proses klaim harus tetap dijalankan. Pelaporan klaim langsung dilakukan dan idealnya kurang dari 5 hari kalender pasca insiden risiko. Adapun dokumen syarat klaim asuransi mobil yang hilang bisa dilakukan treatment sebagai berikut, yaitu:

  1. Jika yang hilang STNK, saat klaim wajib menyertakan Surat Laporan Kehilangan Polisi dan Foto STNK Lama.
  2. Jika KTP yang hilang, saat klaim wajib menyertakan Surat Laporan Kehilangan Kepolisian dan Foto KTP Lama.
  3. Jika SIM yang hilang, maka nasabah tetap harus mengurus pembuatan SIM baru. Hal ini sesuai dengan regulasi lalu lintas di Indonesia.

Menghubungi Penyedia Asuransi Anda

klaim asuransi mobil

Saat risiko muncul sudah menjadi hal wajar jika nasabah langsung menghubungi penyedia asuransi, termasuk brand terpercaya insureka!. Nantinya pelaporan nasabah akan langsung ditindaklanjuti dan risiko yang muncul akan diselesaikan secara tuntas. Hanya saja, pastikan klausul proses klaim asuransi mobil dimaksud memang tercantum di dalam polisnya. Pengajuan klaim juga belum melewati masa kadaluwarsa 5 hari kalender pasca belitan insiden risiko.

Memberikan Informasi yang Diperlukan

Klaim aplikasi insureka! dilakukan secara online melalui website atau Aplikasi insureka!. Untuk proses administrasi, nasabah wajib memperhatikan pengisian data pada form klaim yang tersedia. Adapun beberapa hal yang wajib diperhatikan saat klaim asuransi kecelakaan mobil adalah:

  1. Mengisi Kronologi Kejadian dengan input informasi Tanggal, Lokasi, dan Detail Kejadiannya.
  2. Mengisi Nomor Polis.
  3. Melakukan Input Dokumen seperti, STNK, SIM, KTP, dan upload Foto Kerusakan Unit Mobil.
  4. Untuk Klaim Tanggung Jawab Hukum untuk Pihak Ketiga maka tetap melampirkan Surat Keterangan Polisi.
  5. Untuk Klaim Khusus seperti Kecelakaan Diri untuk Pengendara atau Penumpang dengan melampirkan Surat Kecelakaan Diri hingga Kuitansi Pembayaran Rumah Sakit Bermaterai.
klaim asuransi mobil

Dokumentasi Diperlukan untuk Pemrosesan Klaim Asuransi Mobil

Dokumen yang diperlukan untuk pemrosesan klaim asuransi mobil hakikatnya harus lengkap. Adapun dokumen utama yang disiapkannya adalah SIM, STNK, dan KTP. Jika ada dokumen yang hilang, maka Surat Laporan Kehilangan Kepolisian dan Foto Dokumen Lama tersebut bisa disertakan sebagai cara mengajukan klaim asuransi mobil. Namun, ini tidak berlaku bagi kehilangan SIM.

Pengajuan Klaim dan Penggantian Dokumen

Pengajuan klaim tetap bisa dilakukan meksi dokumen yang ada tidak lengkap karena hilang. Penggantian dokumen masih bisa dilakukan untuk status kehilangan STNK dan KTP. Saat kedua dokumen itu hilang, nasabah bisa menggantinya dengan Surat Laporan Kehilangan Kepolisian dan Foto Dokumen Lama tersebut. Adapun SIM diwajibkan tetap ada saat klaim karena sesuai dengan regulasi undang-undang lalu lintas.

klaim asuransi mobil

Proses Persetujuan Klaim Asuransi Mobil

Proses persetujuan klaim tetap diawali dengan survei langsung oleh petugas khusus asuransi. Mereka akan melakukan survei manual dengan mendatangi unit kendaraan yang rusak untuk memastikan validitasnya. Langkah syarat klaim asuransi mobil hilang selanjutnya, perusahaan asuransi akan melakukan pengecekan estimasi harga pada bengkel yang dipilih oleh nasabah. Jika harga sesuai maka persetujuan akan diberikan melalui penerbitan SPK (Surat Perintah Kerja) kepada pihak bengkel.

Kesimpulan

Tips klaim asuransi mobil harus dilakukan cepat, apapun kondisi yang melatarbekalanginya. Sebab, proses klaim dibatasi oleh masa kadaluwarsa 5 hari kalender pasca belitan insiden risiko. Jika dokumen klaim tidak lengkap, maka masih bisa dilakukan penggantian sesuai dengan regulasi yang berlaku.

klaim asuransi mobil

FAQ

Berapa lama setelah kecelakaan Anda dapat mengajukan klaim?

Pengajuan klaim harus dilakukan secepatnya. Idealnya sebelum 5 hari kalender pasca kemunculan risiko.

Cara mengajukan Klaim Asuransi Mobil?

  1. Klaim dilakukan online melalui website atau Aplikasi insureka!.
  2. Mengisi Kronologi Kejadian dengan input informasi Tanggal, Lokasi, dan Detail Kejadiannya.
  3. Mengisi Nomor Polis.
  4. Melakukan Input Dokumen seperti, STNK, SIM, KTP, dan upload Foto Kerusakan Unit Mobil.
  5. Untuk Klaim Tanggung Jawab Hukum untuk Pihak Ketiga maka tetap melampirkan Surat Keterangan Polisi.
  6. Untuk Klaim Khusus seperti Kecelakaan Diri untuk Pengendara atau Penumpang dengan melampirkan Surat Kecelakaan Diri hingga Kuitansi Pembayaran Rumah Sakit Bermaterai.

Bisakah saya mengajukan klaim asuransi mobil jika saya kehilangan dokumen yang menyebabkan pencurian identitas?

Pengajuan klaim saat dokumen tidak lengkap karena hilang bisa dilakukan dengan melampirkan Surat Laporan Kehilangan Kepolisian dan Foto Dokumen Lama tersebut.

klaim asuransi mobil

Bisakah saya menambahkan perlindungan atas dokumen yang hilang ke dalam polis asuransi mobil saya yang sudah ada?

Penambahan perlindungan dokumen bisa dilakukan, meski disesuaikan dengan aktivasi fitur perluasan coverage perlindungannya. Sebagai contoh untuk perlindungan barang maka harus melakukan aktivasi fitur Barang Milik Pribadi untuk bisa diproteksi dari risiko.

Bisakah Anda mengajukan Klaim Asuransi Mobil tanpa laporan polis?

Surat Laporan Kepolisian menjadi sangat penting untuk beberapa background pemicu risiko. Lalu, apakah bisa klaim asuransi tanpa laporan polisi? Keberadaan surat ini sangat penting terkait status klaim Pencurian oleh Pengemudi, Tanggung Jawab Hukum untuk Pihak Ketiga, hingga berbagai kerusakan atau kehilangan karena tindak kriminal manusia.